Materi Simulasi dan Komunikasi Digital


Konsep Data ,Informasi dan Internet

Informasi dapat diibaratkan sebagai darah yang mengalir di dalam tubuh manusia, seperti halnya informasi di dalam sebuah perusahaan yang sangat penting untuk mendukung kelangsungan perkembangannya, sehingga terdapat alasan bahwa informasi sangat dibutuhkan bagi sebuah perusahaan. Akibat bila kurang mendapatkan informasi, dalam waktu tertentu perusahaan  akan mengalami ketidakmampuan mengontrol sumber daya, sehingga dalam  mengambil keputusan-keputusan strategis sangat terganggu, yang pada akhirnya akan mengalami kekalahan dalam bersaing dengan lingkungan pesaingnya. Disamping itu, sistem informasi yang dimiliki seringkali tidak dapat bekerja dengan baik. Masalah utamanya adalah bahwa sistem informasi tersebut terlalu banyak informasi yang tidak bermanfaat atau berarti (sistem terlalu banyak data). Memahami konsep dasar informasi adalah sangat penting  dalam mendesain sebuah sistem informasi yang efektif. Menyiapkan langkah atau metode dalam menyediakan informasi yang berkualitas adalah tujuan dalam mendesain sistem baru.
Pengertian Data
Berikut ini beberapa pegertian aata
§  Data adalah deskripsi dari sesuatu dan kejadian yang dihadapi
§  Data bisnis adalah deskripsi organisasi tentang sesuatu (resources) dan kejadian (transactions) yang terjadi
§  Data adalah kenyataan yang menggambarkan suatu kejadian-kejadian dan kesatuan nyata.
Kejadian (event) adalah sesuatu yang terjadi pada saat tertentu. Sebagai contoh, dalam dunia bisnis kejadian-kejadian nyata   yang sering terjadi adalah perubahan dari suatu nilai yang disebut dengan transaksi. Misalnya penjualan adalah transaksi perubahan nilai barang menjadi nilai uang atau nilai piutang dagang. Kesatuan nyata
adalah berupa suatu obyek nyata seperti tempat, benda dan orang yang betul-betul ada dan terjadi. Sumber dari informasi adalah data. Data merupakan bentuk jamak dari bentuk tunggal data-item. Data merupakan bentuk yang belum dapat  memberikan manfaat yang besar bagi penerimanya, sehingga perlu suatu model yang nantinya akan dikelompokkan dan diproses untuk menghasilkan informasi. Hal tersebut dapat dilihat dalam contoh kasus sebagai berikut ; didalam kegiatan suatu perusahaan, dari hasil transaksi penjualan oleh sejumlah salesman, dihasilkan sejumlah faktor-faktor yang merupakan data dari penjualan pada suatu periode tertentu. Faktur-faktur penjualan tersebut masih belum dapat memberikan informasi yang baik bagi manajemen. Untuk pengambilan keputusan bagi manajemen, maka faktur-faktur tersebut harus diolah lebih lanjut untuk menjadi suatu informasi. Sesudah diolah, akan dapat diperoleh informasi, antara lain mengenai :
§  Laporan penjualan setiap salesman, yang berfungsi untuk memberikan besarnya komisi dan bonus.
§  Laporan penjualan setiap daerah, yang berfungsi untuk pelaksanaan promosi dan periklanan.
§  Laporan penjualan setiap jenis barang, yang berfungsi untuk mengontrol persediaan barang dan untuk mengevaluasi barang yang tidak atau kurang laku terjual.
Jenis-jenis Data
Data dapat berupa nilai yang terformat, teks, citra, audio, dan video.
§  Data yang terformat adalah data dengan suatu format tertentu. Misalnya, data yang menyatakan tanggal atau jam, atau menyatakan nilai mata uang.
§  Teks adalah sederetan huruf, angka, dan simbol-simbol khusus (misalnya + dan $) yang kombinasinya tidak tergantung pada masing-­masing item secara individual.
§  Audio adalah data dalam bentuk suara. Instrumen musik, suara orang atau suara binatang, gemericik air, detak jantung merupakan beberapa contoh data audio.
§  Video menyatakan data dalam bentuk sejumlah gambar yang ber­gerak dan bisa saja dilengkapi dengan suara. Video dapat digunakan untuk mengabadikan suatu kejadian atau aktivitas.
Pengolahan Data
Pengolahan data adalah masa atau waktu yang digunakan untuk mendeskripsikan perubahan bentuk data menjadi informasi yang memiliki keguanaan. Operasi yang dilakukan dalam pengolahan data :
Data input
§  Recording transaction, data ke sebuah pengolahan data medium  (contoh, punching number ke dalam kalkulator).
§  Coding transaction, data ke dalam bentuk lain (contoh, converting  atribut kelamin female ke huruf F).
§  Storing data or information, untuk pengambilan keputusan (potential
information for future).
Data transformation
§  Calculating, operasi aritmatik terhadap data field.
§  Summarizing, proses akumulasi beberapa data (contoh, menjumlah  jumlah jam kerja setiap hari dalam seminggu menjadi nilai total jam kerja perminggu).
§  Classifying data group-group tertentu
§  Categorizing data kedalam group berdasar karakteristrik tertentu (contoh, pengelompokkan data mahasiswa berdasar semester aktif)
§  Sorting data kedalam bentuk yang berurutan (contoh, pengurutan  nomor induk karyawan secara ascending)
§  Merging untuk dua atau lebih set data berdasar kriteria tertentu (menggabungkan data penjualan bulan Januari, Februari dan Maret  kedalam group triwulanan).
§  Matching data berdasar keinginan pengguna terhadap group data
(contoh, memilih semua karyawan yang total pendapatannya lebih dari 15 juta pertahun).
Hirarki Data
Secara tradisional, data disusun dalam suatu hierarki yang terdiri dari elemen data, rekaman (record), dan berkas (file),
§  Elemen data adatah suatu data terkecil yang tidak dapat dipecah lagt menjadi unit data yang lairr. Pada data kepegawaian, elemen data dapat berupa nama pegawai, alamat, kota tempat tinggal, dan atribul lain yang berkaitan dengan pegawai. Istilah lain untuk elemen data adalah medan (field), Mom, itenk dan atribut.
§  Rekaman adalah gabungan sejumlah elemen data yang saling terkait, Sebagai contoh, nama, alamat, kota, dan tempat tinggal lahir seorang pegawai dapat dihimpun dalam sebuah rekarnan.Istilah lain untuk rekaman adalah tupel dan baris.
§  Berkas adalah himpunan seluruh rekaman yang bertipe sama membentuk sebuah berkas. Berkas dapat dikatakan sebagai kumpulan data yang ber¬kaitan dengan suatu subjek. Dalam konteks yang lebih besar, sekumpulan berkas atau tabel mem-bentuk sebuah basis data. Sebagai contoh, sebuah basis data kepegawai¬an dapat mengandung sejumlah tabel seperti data pribadi, data presensi, sejarah kerja, dan sebagainya.

Pengertian Informasi
Informasi ibarat darah yang mengalir di dalam tubuh suatu organisasi, sehingga informasi ini sangat penting di dalam suatu organisasi. Informasi (information) dapat didefinisikan sebagai berikut:
§  Data yang diolah menjadi bentuk yang lebih berguna dan lebih berarti bagi yang menerimanya.
§  Sesuatu yang nyata atau setengah nyata yang dapat mengurangi derajat ketidakpastian tentang suatu keadaan atau kejadian. Sebagai contoh, informasi yang menyatakan bahwa nilai rupiah akan naik,
akan mengurangi ketidakpastian mengenai jadi tidaknya sebuah investasi
akan dilakukan.
§  Informasi (Information) adalah data yang telah dibentuk menjadi sesuatu yang memiliki arti dan berguna bagi manusia (kent, 2008)
§  Menurut Leitel dan Davis dalam bukunya “Accounting Information System” menjelaskan bahwa Informasi merupakan data yang diolah menjadi bentuk yang lebih berguna dan serta lebih berarti bagi yang menerimany.
Berdasarkan beberapa pendapat yang dikemukakan diatas dapat ditarik kesimpulan bahwa “Informasi adalah sebagai data yang sudah diolah, dibentuk, atau dimanipulasi sesuai dengan keperluan tertentu”.
Informasi adalah Aset Perusahaan

Dalam perusahaan dikenal 4M dan 1I yang merupakan aset perusahaan, yang meliputi: Mesin, Material, Modal, Manusia dan Informasi. Oleh karena iru, Informasi merupakan salah satu sumber daya penting dalam mana­jemen modern. Banyak keputusan strategis yang bergantung kepada informasi. Informasi merupakan sumber daya vital bagi kelangsungan organisasi bisnis.
Informasi adalah salah satu aset bagi sebuah perusahaan atau organisasi, yang sebagaimana aset lainnya memiliki nilai tertentu bagi perusahaan atau organisasi tersebut sehingga harus dilindungi, untuk menjamin kelangsungan perusahaan atau organisasi, meminimalisir kerusakan karena kebocoran sistem keamanan informasi, mempercepat kembalinya investasi dan memperluas peluang usaha. Beragam bentuk informasi yang mungkin dimiliki oleh sebuah perusahaan atau organisasi meliputi diantaranya: informasi yang tersimpan dalam komputer (baik desktop komputer maupun mobile komputer), informasi yang ditransmisikan melalui network, informasi yang dicetak pada kertas, dikirim melalui fax, tersimpan dalam disket, CD, DVD, flashdisk, atau media penyimpanan lain, informasi yang dilakukan dalam pembicaraan (termasuk percakapan melalui telepon), dikirim melalui telex, email, informasi yang tersimpan dalam database, tersimpan dalam film, dipresentasikan dengan OHP atau media presentasi yang lain, dan metode-metode lain yang dapat digunakan untuk menyampaikan informasi dan ide-ide baru organisasi atau perusahaan.
Ciri-ciri Informasi
Informasi itu sendiri memiliki ciri-ciri seperti berikut (Davis, 1999):
1.      Benar atau salah. Dalam hal ini, informasi berhubungan dengan kebenaran terhadap kenyataan. Jika penerima informasi yang salah mempercayainya, efeknya seperti kalau inforrrasi itu benar.
2.      Informasi benar-benar baru bagi si penerima.
3.      Informasi dapat memperbarui atau memberikan peru­bahan terhadap informasi yang telah ada.
4.      Korektif Informasi dapat digunakan untuk melakukan koreksi
terhadap informasi sebelumnya yang salah atau kurang benar.
5.      Informasi dapat mempertegas informasi yang telah ada sehingga keyakinan terhadap informasi semakin meningkat.
Manajemen Informasi
Kini, istilah manajemen informasi sangat populer. Yang dimaksud mana­jemen informasi tidak lain adalah segala kegiatan yang berkaitan dengan pemerolehan informasi, penggunaan informasi seefektif mungkin, dan juga pembuangan terhadap informasi (yang tidak berguna lagi) pada waktu yang tepat (McLeod, 1998).
Ebert dan Griffin (2003) mendefinisikan manajemen informasi sebagai operasi-operasi internal yang mengatur sumber daya infor­masi dalam perusahaan untuk mendukung kinerja dan hasil bisnis.
Pengguna Informasi
Informasi tidak hanya dipakai untuk kepentingan internal dalam orga­nisasi, tetapi juga dipakai oleh pihak eksternal (di luar organisasi).
§  Pemakai internal meliputi staf operasi, manajemen tingkat bawah hingga manajemen tingkat atas
§  pemakai eksternal dapat berupa pelanggan, pemegang saham, pemasok atau mitra kerja, dinas pajak, dan lain-lain.

Level Manajemen dan Pengguna Informasi
Untuk memahami bagaimana informasi digunakan dalam mana­jemen, ada baiknya untuk mengetahui level-level manajemen dalam suatu organisasi. Manajemen biasa dibagi menjadi tiga kelompok, yaitu mana­jemen tingkat atas, manajemen tingkat menengah, dan manajemen tingkat bawah (Ebert dan Griffin 2003).
§  Manajemen tingkat bawah bertanggung jawab terhadap pengawasan dan pengendalian kegiatan operasional sehari-hari. Yang termasuk rnanajeamen tingkat bawah antara lain: penyedia (supervisor), kepala proyek, dan kepala bagian.
§  Manajemen tingkat menengah bertanggung jawab dalam hal perencanaan dan koordinasi kegiatan-kegiatan jangka pendek yang diperlukan untuk mencapai tujuan organisasi (pengendali­an manajemen). Termasuk dalarn kategori ini, yaitu manajer pabrik, manajer operasi, dan manajer divisi.
§  Manajemen tingkat atas bertanggung jawab terhadap peren­canaan jangka panjang (yang biasa disebut rencana strategis) dan menetapkan tujuan organisasi. Termasuk dalam kategori ini yaitu direktur dan wakil direktur.
Setiap individu, dari manajer hingga staf operasi, memerlukan infor­masi yang digunakan untuk melaksanakan tugas-tugas mereka. Tentu saja, masing-masing berkepentingan terhadap informasi dengan sifat Yang berbeda-beda. Sebagai contoh, manajer memerlukan informasi yang ringkas tentang kegiatan operasional, sedangkan staf operasi memerlukan informasi yang lebih detail
Arus Informasi
Arus informasi dalam suatu organisasi dapat mengalir dengan arah mendatar atau vertikal (Hall, 2001). Pada arah mendatar, informasi di­gunakan untuk mendukung kegiatan operasional, yang berupa informasi rinci tentang transaksi. Pembelian barang, tagihan hutang, dan pengguna­an bahan-bahan mentah merupakan beberapa contoh informasi yang mengalir dalam arah mendatar. Adapun pada arah vertikal, informasi mengalir pada semua level manajemen. Arus informasi yang mengalir ke atas berisi rangkuman kinerja operasional. Semakin tinggi level mana­jemen, semakin ringkas informasi yang diperlukan. Arus informasi yang mengalir ke bawah berupa instruksi, kuota, dan anggaran-anggaran.
Selain arus informasi mendatar dan vertikal, informasi juga mengalir dari internal ke eksternal atau sebaliknya. Interaksi antara pelanggan dengan internal organisasi serta pemasok dengan internal organisasi berada pada tataran operasional. Adapun pemegang saham berinteraksi dengan internal organisasi pada level manajemen tingkat atas.
Information output
§  Displaying result, menampilkan informasi yang dibutuhkan pemakai  melalui monitor atau cetakan.
§  Reproducing, penyimpanan data yang digunakan untuk pemakai lain yang membutuhkan.
§  Telecommunicating, penyimpanan data secara elektronik melalui saluran
komunikasi.
Kualitas Informasi
Kualitas informasi (Prabu, 2006) diantaranya ditentukan oleh beberapa hal, yaitu :
§  Relevan dalam hal ini informasi yang diterima harus memberikan manfaat bagi pemakainya. Kadar relevancy informasi antara orang satu dengan yang lainnya berbeda-beda tergantung kepada kebutuhan masing-masing pengguna informasi tersebut. How is the message used for problem solving (decision masking)?
§  Akuratyaitu berarti informasi harus bebas dari kesalahan-kesalahan. Selain itu informasi yang didapatkan tidak boleh bias atau menyesatkan bagi penggunanya, serta harus dapat mencerminkan dengan jelas maksud dari informasi tersebut. Ketidak akuratan data terjadi karena sumber dari informasi tersebut mengalami gangguan dalam penyampaiannya baik hal itu dilakukan secara sengaja maupun tidak sehingga menyebabkan data asli tersebut berubah atau rusak.
§  Tepat waktu, Informasi yang dibutuhkan oleh si pemakai tidak dalam hal penyampaiannya tidak boleh terlambat (usang) karena informasi yang usang maka informasi tersebut tidak mempunyai nilai yang baik dan kualitasnya pun menjadi buruk sehingga tidak berguna lagi. Jika informasi tersebut digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan maka akan berakibat fatal sehingga salah dalam pengambilan keputusan tersebut. Kondisi tersebut mengakibatkan mahalnya nilai suatu informasi, sehingga kecepatan untuk mendapatkan, mengolah serta mengirimnya memerlukan teknologi terbaru.

Komponen keakuratan informasi 
§  Completeness ; Are necessary message items present ? Hal ini dapat berarti bahwa informasi yang dihasilkan atau dibutuhkan harus memiliki kelengkapan yang baik, karena bila informasi yang dihasilkan sebagian-sebagian tentunya akan mempengaruhi dalam pengambilan keputusan atau menentukan tindakan secara keseluruhan, sehingga akan berpengaruh terhadap kemampuannya untuk mengontrol atau memecahkan suatu masalah yang terjadi dalam suatu organisasi tersebut.
§  Correctness ; Are message items correct ? maksudnya bahwa informasi yang diterima kebenarannya tidak perlu diragukan lagi. Kebenaran dari informasi tersebut harus dapat dipertanggung jawabkan.
§  Security ; Did the message reach all or only the intended systems users?Informasi yang diterima harus terjamin keamanan datanya.
§  Economy (Ekonomis); What level of resources is needed to move information through the problem-solving cycle ?. Kualitas dari Informasi yang digunakan dalam pengambilan keputusan juga bergantung pada nilai ekonomi yang terdapat didalamnya.
§  Efficiency(Efisien); What level of resources is required for each unit of information output ?
§  Reliability (Dapat dipercaya); Informasi yang didapatkan oleh pemakai harus dapat dipercaya, hal ini menentukan terhadap kualitas informasi serta dalam hal pengambilan keputusan setiap tingkatan manajemen.
Nilai Informasi
Fungsi informasi yang dibutuhkan untuk pengambilan keputusan terkadang diperlukan dengan proses yang cepat dan tidak terduga. Hal itu mengakibatkan penggunaan informasi hanya berdasarkan perkiraan-perkiraan serta informasi yang apa adanya. Dengan perlakukan seperti ini mengakibatkan keputusan yang diambil tidak sesuai dengan yang diharapkan. Oleh karena itu untuk memperbaiki keputusan yang telah diambil maka pencarian informasi yang lebih tepat perlu dilakukan. Suatu Informasi memiliki nilai karena informasi tersebut dapat menjadikan keputusan yang baik serta menguntungkan (memiliki nilai informasi yang tepat). Besarnya nilai informasi yang tepat dapat didapatkan dari perbedaan hsil yang didapat dari keputusan yang baru dengan hasil keputusan yang lama dikurangi dengan biaya untuk mendapatkan informasi tersebut. Penghitungan atas informasi yang tepat memberikan banyak manfaat diantaranya untuk menghilangkan pemborosan biaya yang dilakukan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan dalam pengambilan keputusan tersebut (Sofa, 2008).
Menurut Gordon B. Davis nilai informasi dikatakan sempurna apabila perbedaan antara kebijakan optimal, tanpa informasi yang sempurna dan kebijakan optimal menggunakan informasi yang sempurna dapat dinyatakan dengan jelas.
Nilai suatu informasi dapat ditentukan berdasarkan sifatnya. Tentang 10 sifat yang dapat menentukan nilai informasi, yaitu sebagai berikut :
§  Kemudahan dalam memperoleh, Informasi memperoleh nilai yang lebih sempurna apabila dapat diperoleh secara mudah. Informasi yang penting dan sangat dibutuhkan menjadi tidak bernilai jika sulit diperoleh.
§  Sifat luas dan kelengkapannya, Informasi mempunyai nilai yang lebih sempurna apabila mempunyai lingkup/ cakupan yang luas dan lengkap. Informasi sepotong dan tidak lengkap menjadi tidak bernilai, karena tidak dapat digunakan secara baik.
§  Ketelitian (accuracy)Informasi mempunyai nilai yang lebih sempurna apabila mempunyai ketelitian yang tinggi/akurat. Informasi menjadi tidak bernilai jika tidak akurat, karena akan mengakibatkan kesalahan pengambilan keputusan.
§  Kecocokan dengan pengguna (relevance)Informasi mempunyai nilai yang lebih sempurna apabila sesuai dengan kebutuhan penggunanya. Informasi berharga dan penting menjadi tidak bernilai jika tidak sesuai dengan kebutuhan penggunanya, karena tidak dapat dimanfaatkan untuk pengambilan keputusan.
§  Ketepatan waktu, Informasi mempunyai nilai yang lebih sempurna apabila dapat diterima oleh pengguna pada saat yang tepat. Informasi berharga dan penting menjadi tidak bernilai jika terlambat diterima/ usang, karena tidak dapat dimanfaatkan pada saat pengambilan keputusan.
§  Kejelasan (clarity)Informasi yang jelas akan meningkatkan kesempurnaan nilai informasi. Kejelasan informasi dipengaruhi oleh bentuk dan format informasi.
§  Fleksibilitas/ keluwesannya, Nilai informasi semakin sempurna apabila memiliki fleksibilitas tinggi. Fleksibilitas informasi diperlukan oleh para manajer/pimpinan pada saat pengambilan keputusan.
§  Dapat dibuktikan, Nilai informasi semakin sempurna apabila informasi tersebut dapat dibuktikan kebenarannya. Kebenaran informasi bergantung pada validitas data sumber yang diolah.
§  Tidak ada prasangka, Nilai informasi semakin sempurna apabila informasi tersebut tidak menimbulkan prasangka dan keraguan adanya kesalahan informasi.
§  Dapat diukur, Informasi untuk pengambilan keputusan seharusnya dapat diukur agar dapat mencapai nilai yang sempurna.
Kesalahan Informasi
Menurut Gordon B. Davis, kesalahan informasi adalah antara lain disebabkan oleh hal-hal sebagai berikut :
§  Metode pengumpulan dan pengukuran data yang tidak tepat.
§  Tidak dapat mengikuti prosedur pengolahan yang benar.
§  Hilang/tidak terolahnya sebagian data.
§  Pemeriksaan/pencatatan data yang salah.
§  Dokumen induk yang salah.
§  Kesalahan dalam prosedur pengolahan (contoh: kesalahan program aplikasi komputer yang digunakan).
§  Kesalahan yang dilakukan secara sengaja.
Penyebab kesalahan tersebut dapat diatasi dengan cara-cara sebagai berikut:
§  Kontrol sistem untuk menemukan kesalahan.
§  Pemeriksaan internal dan eksternal.
§  Penambahan batas ketelitian data.
§  Instruksi dari pemakai yang terprogram secara baik dan dapat menilai adanya kesalahan-kesalahan yang mungkin terjadi.
Siklus Informasi
Untuk memperoleh informasi yang bermanfaat bagi penerimanya, perlu untuk dijelaskan bagaimana siklus yang terjadi atau dibutuhkan dalam menghasilkan informasi. Pertama-tama data dimasukkan ke dalam model yang umumnya memiliki  urutan proses tertentu dan pasti, setelah diproses akan dihasilkan informasi
tertentu yang bermanfaat bagi penerima (level management) sebagai dasar dalam membuat suatu keputusan atau melakukan tindakan tertentu, Dari keputusan atau tindakan tersebut akan menghasilkan atau diperoleh
kejadian-kejadian tertentu yang akan digunakan kembali sebagai data yang nantinya akan dimasukkan ke dalam model (proses), begitu seterusnya. Dengan demikian akan membentuk suatu siklus informasi
atau siklus pengolahan data , seperti gambar berikut :

Klasifikasi Informasi Berdasarkan Penggunanya
Berdasarkan tingkatan manajemen, informasi dapat dikelompokkan berdasar penggunanya, yaitu :
§  Informasi Strategis, Digunakan untuk mengambil keputusan jangka panjang, mencakup informasi
eksternal (tindakan pesaing, langganan), rencana perluasan perusahaan  dan sebagainya.
§  Informasi Taktis, Digunakan untuk mengambil keputusan jangka menengah, mencakup informasi
trend penjualan yang dapat dipakai untuk menyusun rencana-rencana  penjualan.
§  Informasi Teknis, Digunakan untuk keperluan operasional sehari-hari, informasi persedian stock, retur penjualan dan laporan kas harian.

Test Kebutuhan Informasi
Terdapat 4 tes untuk menjelaskan sebuah pesan yang spesifik dalam informasi :
§  Kepada siapa (pembuat keputusan) informasi ditujukan ?
§  Untuk keputusan spesifik apa informasi ditujukan ?
§  Sejauh mana informasi dapat digunakan untuk mendeteksi dan memecahkan  masalah ?
§  Sejauh mana (kapan) tingkat pembuatan keputusan ?
Pengetahuan
Pengetahuan (knowledge) adalah kombinasi dari naluri, gagasan, aturan, dan prosedur yang mengarahkan tindakan atau keputusan (Alter, 1992).

Sebagai gambaran, informasi yang dipadukan dengan pengalaman masa lalu dan keahlian akan memberikan suatu pengetahuan yang tentu saja memiliki nilai yang tinggi.

Konsep Internet.
Internet adalah kumpulan komunitas komputer yang online antar satu wilayah da wilayah lainnya di seluruh duniayang saling terhubung dan saling berkomunikasi yang di atur oleh protokol. Dengan kata lain internet adalah salah satu medika komunikasi berupa data, umumnya dilakukan secara tertulis , audio-vidio, di lakukan bersamaan antara pengirim dan penerima. Adapun macam-macam network adalah sebagai berikut:
a. Local Area Network (LAN) Merupakan suatu jaringan komputer yang masih berada di dalam gedung atau ruangan digunakan di rumah atau di perkantoran.
b. Metropolitan Aren Network (MAN) Merupakan pengembangan dari Local Are Network jaringan komputer ini terdiri dari beberapan jaringan LAN yang saling berhubungan letak jaringan ini bisa saling berjauhan.
c. Wide Area Network (WAN) Merupakan jaringan yang mencakup area besar misalnya jaringan komputer antar wilayah, kota bahkan antar negara.
d. Intranet . Intranet adalah sebuah jaringan komputer berbasis protokol TCB/IP yang hanya bisa di akses dalam internal perusahaan.
e. Internet. Internet merupakan jaringan komputer di seluruh dunia, yang berisikan informasi dan juga merupakan sarana komunikasi data.
Fungsi Internet.
a. Informasi yang didapatkan lebih cepat dan murah.
b.Mengurangi biaya kertas dan distribusi.
c. Sebagai media promosi.
d. Komunikasi Interaktif.
e. Sebagai alat Research and Development.
f. Sebagai sarana pendidikan.
g. Perdagangan atau bisnis melalui internet.
h. Banking.

 

 

Etika Warga Negara Digital

1.      Komunikasi
Komunikasi adalah proses dimana seseorang (individu) atau beberapa orang, kelompok, organisasi, dan masyarakat menciptakan suatu hubungan dengan lingkungan dan orang lain. Bisa dipersingkat, komunikasi adalah suatu pemindahan informasi dari individu atau kelompok kepada individu atau kelompok yang lain dimana keduanya saling mengerti apa yang sedang dibicarakan.
Fungsi komunikasi adalah untuk :
1.       Menyampaikan pikiran, ide atau perasaan
2.       Tidak terisolasi dari lingkungan
3.       Menginginkan sebuah informasi
4.       Menambah pengetahuan
Macam komunikasi:
a.       Komunikasi orang adalah komunikasi yang langsung dilakukan oleh manusia.
b.       Komunikasi data adalah proses pengiriman dan penerimaan data atau informasi dari dua atau lebih perangkat yang saling terhubung dengan jaringan.

2.  Warga Digital
Warga digital adalah orang yang sadar apa yang baik apa yang salah, menunjukkan kecerdasan perilaku teknologi, dan membuat pilihan yang tepat ketika menggunakan teknologi.
Warga digital merupakan individu yang memanfaatkan TI untuk membangun komunitas, bekerja, dan berekreasi. Warga digital secara umum telah memiliki pengetahuan dan kemampuan mengoperasikan TI untuk berkomunikasi maupun mengekspresikan sebuah ide. Contohnya bermain facebook, menulis blog, mencari informasi di forum, dan lain-lain. Sama halnya dengan warga dunia nyata, semua warga digital memiliki kewajiban untuk menjaga etiket
Mengapa kewargaan digital itu penting? Jika Anda ingin memperoleh yang terbaik dalam menggunakan Internet dan menjaga keamanan serta kesehatan Anda dan rekan, gunakan bahan-bahan berikut ini untuk mempelajari bagaimana menjadi warga digital yang positif.

3.  Mengapa harus memahami etika kewargaan digital
Seringkali pengguna teknologi digital tidak peduli dengan etiket penggunaan teknologi, tetapi langsung menggunakan produk tanpa mengetahui aturan serta tata krama penggunaannya. Atau sudah mengetahui tetapi menganggap etiket digital tidak terlalu penting untuk diperhatikan. Seringkali para pengguna digital melupakan bahwa walaupun dalam dunia digital para pengguna tidak saling bertatap muka, tetapi perlu diperhatikan bahwa di balik setiap akun, di balik setiap posting forum, terdapat individu lainnya yang dapat tersinggung jika Anda melanggar tata krama.
Etiket digital dibuat dengan tujuan untuk menjaga perasaan dan kenyamanan pengguna lainnya. Namun peraturan saja tidak cukup. Seringkali para pengguna tidak mengetahui aturan tersebut, ataupun malas membaca peraturan. Kita juga harus mengajarkan setiap pengguna teknologi digital untuk bertanggungjawab dalam pemanfaatan teknologi.
4. Kewargaan Digital
Kewargaan digital dapat didefinisikan sebagai norma perilaku yang tepat dan bertanggung jawab terkait dengan penggunaan teknologi.
Rentang usia warga digital mulai bergeser, seiring dengan semakin mudahnya akses teknologi, tampilan dan fitur yang semakin memanjakan pengguna, membuat anak-anak di usia belia telah dapat memanfaatkan teknologi tersebut untuk berkomunikasi, mencari dan bertukar informasi di dunia maya. Usia yang masih belia semakin membuka kemungkinan adanya pelanggaran norma- norma maupun penyebaran informasi penting yang dapat disalahgunakan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab.
Kewargaan digital adalah konsep yang dapat digunakan untuk memberikan pengetahuan mengenai penggunaan teknologi dunia maya dengan baik dan benar. Penggunaan teknologi dunia maya dengan baik dan benar memiliki banyak implikasi, pemilihan kata yang tepat dalam berkomunikasi, tidak menyinggung pihak lain dalam update status, tidak memberikan informasi penting kepada publik, tidak membuka tautan yang mencurigakan, dan lainnya.

Komponen Kewargaan Digital
Kewargaan digital dapat dibagi menjadi 9 komponen, yang dikategorikan menjadi 3 berdasarkan pemanfaatannya.
a. Lingkungan belajar dan akademis
Komponen 1. Akses Digital
Setiap orang seharusnya memiliki hak yang sama dalam mengakses fasilitas IT. Namun kemudian, setiap pengguna TIK harus menyadari bahwa tidak setiap orang memiliki kesempatan yang sama dalam mengakses teknologi, baik itu dibatasi oleh infrastruktur maupun oleh lingkungan komunitas pengguna itu sendiri.
Komponen 2. Komunikasi Digital
Dalam lingkungan belajar, akademis, maupun lingkungan kerja dan masyarakat umum nantinya, komunikasi merupakan kewajiban yang harus dilakukan setiap orang untuk dapat bertukar informasi dan ide. Komunikasi dapat dilakukan secara satu arah, dua arah, antarpribadi maupun komunikasi dalam forum.
Perkembangan teknologi digital telah mengubah sikap seseorang dalam berkomunikasi. Berbagai bentuk komunikasi digital telah tersedia, seperti e-mail, sms, chatting, forum, dan berbagai bentuk lainnya, memungkinkan setiap individu untuk terus dapat terhubung dengan individu lainnya.
Setiap warga digital diharapkan dapat mengetahui berbagai jenis komunikasi menggunakan media digital. Warga digital juga diharapkan dapat mengetahui kelebihan dan kekurangan dari setiap jenis komunikasi tersebut, sehingga dapat memilih penggunaan komunikasi yang tepat sesuai dengan kebutuhan.
Komponen 3. Literasi Digital
Dunia pendidikan telah mencoba untuk mengintegrasikan teknologi digital ke dalam proses belajar mengajar, sehingga siswa mampu menggunakan teknologi digital untuk mencari dan bertukar informasi. Namun pada kenyataannya, teknologi yang digunakan dalam dunia kerja sedikit berbeda dengan yang digunakan di sekolah. Berbagai bidang pekerjaan seringkali memerlukan informasi yang aktual dan bermanfaat, pekerja dituntut memiliki kemampuan untuk mencari dan memproses data secara kompleks dalam waktu yang singkat. Sementara itu, ketergantungan siswa pada pengajar belum seirama dengan tuntutan dunia kerja.
b. Lingkungan sekolah dan tingkah laku
 4. Hak digital
Sama halnya dengan perlindungan hak asasi di dunia nyata, para warga digital juga memiliki perlindungan hak di dunia digital. Setiap warga digital memiliki hak atas privasi, kebebasan berbicara
Dunia pendidikan telah mencoba untuk mengintegrasikan teknologi digital ke dalam proses belajar mengajar, sehingga siswa mampu menggunakan teknologi digital untuk mencari dan bertukar informasi. Namun pada kenyataannya, teknologi yang digunakan dalam dunia kerja sedikit berbeda dengan yang digunakan di sekolah.
 5. Etiket digital
Seringkali pengguna teknologi digital tidak peduli dengan etiket penggunaan teknologi, tetapi langsung menggunakan produk tanpa mengetahui aturan serta tata krama penggunaannya. Atau sudah mengetahui tetapi menganggap etiket digital tidak terlalu penting untuk diperhatikan.
ikut membantu pemanfaatan teknologi secara benar, mengikuti tata krama yang berlaku, baik yang tersirat maupun tersurat. Contoh nyatanya adalah: tidak melakukan pembajakan konten, tidak menyebarkan informasi palsu, tidak memancing emosi pengguna teknologi informasi lainnya.
Komponen 6. Keamanan digital
Dalam setiap komunitas terdapat individu yang mencuri karya, merusak, ataupun mengganggu individu lainnya. Meskipun tidak boleh berburuk sangka, kita tidak dapat mempercayai seseorang begitu saja, karena hal tersebut akan beresiko terhadap keamanan kita. Hal ini berlaku juga dalam dunia digital.
c. Kehidupan siswa di luar lingkungan sekolah
Komponen 7. Hukum digital
Hukum digital mengatur etiket penggunaan teknologi dalam masyarakat. Warga digital perlu menyadari bahwa mencuri ataupun merusak pekerjaan, data diri, maupun properti daring orang lain merupakan perbuatan yang melanggar hukum.
Hukum siber (cyber law) di Indonesia sendiri dapat dikategorikan menjadi 5 aspek besar.
*      Aspek hak cipta
*      Aspek merek dagang
*      Aspek fitnah dan pencemaran nama baik
*      Aspek privasi
*      Aspek yurisdiksi dalam ruang siber
Komponen 8. Transaksi digital
Warga digital perlu menyadari bahwa sebagian besar dari proses jual beli telah dilaksanakan secara daring. Berbagai situs jual-beli lokal dapat dengan mudah diakses oleh penjual dan pembeli, seperti tokobagus.com, kaskus.co.id, berniaga.com, dan berbagai toko daring lainnya. Mudahnya akses dan semakin tingginya tingkat kesadaran masyarakat akan teknologi informasi ikut mendorong tumbuhnya pasar jual beli daring di Indonesia.
Dalam jual beli daring, penjual dan pembeli perlu menyadari resiko dan keuntungan yang didapat dari jual beli daring, mulai dari resiko penipuan, perbedaan barang yang dikirim, lama pengiriman, hingga legalitas barang yang diperjualbelikan. Warga digital perlu mengetahui bagaimana menjadi pembeli maupun penjual daring yang baik.
 9. Kesehatan digital
Di balik manfaat teknologi digital, terdapat beberapa ancaman kesehatan yang perlu diperhatikan, seperti kesehatan mata, telinga, tangan, bahkan keseluruhan badan.
mengatur penggunaan teknologi digital. Untuk mencegahnya, pengguna perlu menyadari bahaya-bahaya yang dapat ditimbulkan oleh teknologi digital







Cara Mencari Informasi Menggunakan Search Engineg
Bagiaan 1
Cara Mencari informasi menggunakan search engine google memang sudah sangat populer. Google sebagai search engine memang dipergunakan untuk mencari informasi di internet dengan search engine ini. Banyak cara untuk mencari informasi menggunakan search engine google, dengan beragam langkah-langkah mencari informasi di google. Namun demikian, kita perlu memahami bagaimana mesin pencari bekerja.
Umumnya, cara kerja search engine adalah dengan program mengindeks (indexing) beragam alamat di Internet. Program tersebut dibuat biasanya disebut Spider, bot dan crawler. Fitur program ini mengindeks semua alamat di internet dan mencocokkan dengan kata yang diketikkan pada search engine google.
Untuk cara untuk mencari informasi melalui search engine memang mudah. Tinggal membuka misalnya www.google.com kemudian mengetik pada form atau kotak, kata kunci yang kita ingin cari. Search engine seperti Google, Yahoo, DuckDuckGo, serta Bing menggunakan beragam crawler untuk mencari informasi dalam hitungan fantastis, hanya sekian detik.

Namun demikian, kita juga dapat mempermudah mencari informasi menggunakan google yaitu dengan mengakomodasi “boolean”. Boolean merupakan kode-kode yang bisa disematkan sehingga muncul hasil pencarian google yang lebih spesifik sehingga mempermudah untuk mencari secara tepat apa yang kita ingin dapatkan.
Berikut ini cara mencari informasi menggunakan search engine google dengan menggunakan Boolean Logic mempermudah kita, yaitu dengan beberapa tambahan yang kita ketikkan mengapit kata kunci yang kita tulis. Ada beberapa kode boolean logic :
1. And
2. Or
3. Tanda tambah (+)
4. Tanda minus (-)
5. Tanda asterik
6. Tanda titik (.)
7. Tanda kutip (“”)
8. Kombinasi kata
Masing-masing boolean ini memiliki fungsi dan kegunaan yang berbeda, yaitu
·         AND
AND dapat Anda tambahkan untuk memastikan dua kata muncul. Misal ketikkan ayam goreng maka bisa pula diketik sebagai : ayamANDgoreng (ingat harus huruf besar/kapital) Sehingga hasilnya akan muncul ayam goreng bukan ayam dan beberapa lagi kata “goreng”.
·         OR
OR kebalikannya, jika dikettikan maka akan memunculkan apakah kata pertama ATAU kata kedua yang ditampilkan sebagai hasil mencari informasi pada search engine google. Jadi misalnya ayamORgoreng maka akan muncul ayam ataupun goreng (bisa muncul bukan informasi tentang ayam goreng).

·         Tanda Tambah (+)
Tanda + digunakan untuk mencari teks yang serupa, sama dengan AND. Misalnya, ayam+goreng maka hasilnya akan persis memunculkan kata ayam goreng tanpa masuk berita/situs lain yang hanya memuat kata “ayam” maupun “goreng”.
·         Tanda Minus (-)
Kebalikan dari tanda (+), bisa menggunakan tanda (-).  Jadi misalnya ayam-goreng maka yang dihasilkan ayam ataupun goreng tapi TIDAK memunculkan kata goreng (artinya Anda tidak mau mencari goreng, namun tentang ayam saja bukan ayam goreng.
·         Tanda Asterik
Melambangkan karakter pengganti kata.  Misalnya Ada tulis enam*empat.  Maka hasilnya bisa saja enamxempat, enampuluhempat dan seterusnya, karena tanda * menempatkan hasil ada kata pengganti. Termasuk kalau dibelakang kata yang diketikkan, misal empat* maka hasil pencarian akan memunculkan banyak, misalnya empat delapan, empat orang, empat manusia dan seterusnya.
·         Tanda Titik (.)
Hampir sama dengan tanda * tapi ini hanya SATU karakter. Misalnya Anda ketik ang.n  maka akan memunculkan bisa saja angan, angin dan seterusnya yang penting 1 karakter huruf ditengah2.
·         Tanda Kutip (“”)
Menggunakan kutip membuat hasil menampilkan teks yang diapit antara kedua tanda kutip tersebut. “Ayam Goreng” maka akan menampilkan hanya yang tertulis Ayam Goreng pada internet.
Itu informasi beberapa boolean yang sering dituliskan. Selain itu ada lagi jika anda ketikkan filetype:pdf atau filetype:docx maka hasil pencarian akan memunculkan file docx maupun pdf saja. Ini memudahkan jika mencari DOKUMEN di Internet.
Selain itu, penggunaan ketikkan site:unggulcenter.org misalnya maka search engine hanya akan mencari kata yang ada di situs www.unggulcenter.org misalnya mencari “mobil” dapat mengetik : mobil site:unggulcenter.org akan memunculkan kata mobil pada website tersebut.
Bagian 2
a. MENCARI DENGAN KATA TERTENTU
Berikut ini kita akan mendemonstrasikan cara mencari informasi yang kita butuhkan dengan bantuan kata tertentu melalui homepage yang dilengkapi dengan search engine. Untuk itu kita akan menggunakan salah satu search engine yang sudah dijelaskan diatas, misalnya kita akan menggunakan Google untuk mencari informasi yang kita butuhkan.
Langkah-langkah yang harus kita lakukan adalah sebagai berikut :
1.      Bukalah program browser Internet Explorer, kemudian ketik alamat URL : http://www.google.co.id pada address bar Internet Exporer. Setelah homepage Google muncul, ketikkan kata kunci informasi yang ingin kita cari pada kotak pencarian Google, sebagai contoh kita akan menggunakan kata kunci
2.      Klik tombol Telusuri dengan Google guna memulai pencarian dan Google akan langsung menuju homepage, situs, atau web yang berisi informasi yang kita cari. Selain itu kita juga dapat dengan manekan tombol Enter yang berada pada keyboard. Apabila pencarian berhasil, maka akn muncul beberapa situs link yang sesuai dengan kata kunci yang disertai dengan keterangan singkat.
3.      Pilihlah situs link yang menurut kita tepat, sesuai, atau mendekati dengan informasi yang sedang kita butuhkan. Caranya, gerakkan mouse ke arah teks pada halaman hasil pencarian Google tersebut.
4.      Jika tanda panah mouse berubah menjadi gambar tangan pada teks atau gambar yang kita tunjuk, maka hal itu menandakan bahwa teks atau gambar tersebut merupakan suatu linkyang dapat membawa kita ke suatu homepage halaman web lain yang mungkin memuat informasi yang kita butuhkan.
5.      Apabila halaman web yang telah terbuka benar-benar menyajikan informasi yang kita butuhkan, maka kita dapat mengambil data informasi tersebut. Sebaliknya apabila halaman web yang ditampilkan tidak sesuai dengan informasi yang kita cari, maka kita dapat kembali ke halaman web sebelumnya dengan cara mengklik ikon Back yang terdapat pada toolbar browser Internet Explorer. Kliklah link yang lain hingga kita dapat menemukan informasi data yang kita butuhkan.

b. MENCARI MENGGUNAKAN KATA FRASE
Jika kata kunci yang kita gunakan merupakan bentuk frase yaitu gabungan dari beberapa kata yang mempunyai satu arti, maka kita tidak dapat memasukkan kata kunci pencarian seperti langkah-langkah yang telah dijelaskan diatas. Kita harus menambahkan tanda kutip pada awal dan akhir dari frase yang kita gunakan sebagai kata kunci Misalnya kita akan menggunakan frase “Teknologi Komputer” sebagai kata kunci, maka langkah-langkah yang harus kita lakukan adalah :
1.      Tampilkan search engine Google pada browser Internet Explorer.
2.      Ketikkan frase kata yang ingin kita cari pada kotak isian pencarian dengan menambahkan tanda kutip pada awal dan akhir frase, misalnya kita akan menggunakan frase “Teknologi Informasi” sebagai kata kunci.
3.      Klik tombol Telusuri dengan Google atau tekan tombol Enter pada keyboard untuk memulai proses pencarian.
4.      Mesin pencari Google hanya akan mencari dan menampilkan dokumen-dokumen yang mengandung frase kata teknologi informasi saja.
Selain dengan penambahan tanda kutip (“) secara manual, kita juga dapat melakukan pencarian frase dengan menggunakan pencarian khusus (Advance Search). Langkah-langkah yang kita lakukan untuk pencarian khusus adalah :
1.      Klik taks link Pencarian Khusus pada halaman depan Google. Maka halaman pencarian khusus Google akan ditampilkan.
2.      Ketikkan kata frase yang ingin kita cari pada kotak mengandung frasa berikut.
3.      Klik tombol Telusuri dengan Google atau tekan Enter untuk memulai pencarian.
4.      Mesin pencari Google hanya akan mencari dan menampilkan semua dokumen yang mengandung frase kata yang kita ketikkan.
c. MENCARI DENGAN FUNGSI PENGECUALIAN
 Saat melakukan pencarian, terkadang terdapat kata-kata penggangu yang membuat pencarian kita menjadi tidak terfokus. Misalnya kita ingin mengadakan pencarian tentang “Tikus” tanpa menggunakan kata-kata “Kantor” karena kata kanor merupakan kata pengganggu yang mungkin saja muncul pada saat pencarian. Kita dapat menghilangkan kata pengganggu tersebut dari pencarian dengan menggunakan pencarian cenggih. Langkah-langkah melakukan pencarian dengan menghilangkan kata penggangu adalah sebagai berikut :
1.      Tampilkan mesin pencari Google pada browser Internet Explorer.
2.      Klik teks link Pencarian Khusus hingga kotak dialog pencarian canggih Google ditampilkan.
3.      Ketikklah kata kunci pencarian pada kotak isian teks mengandung semua kata dari misalnya kata Tikus
4.      Pada kotak isian teks tak mengandung kata ketikkanlah kata penggangu yang ingin dihilangkan dari pencarian, misalnya kata Kantor
5.      Klik tombol Telusuri dengan Google untuk memulai pencarian atau dapat juga dengan menekan tombol Enter pada keyboard.
6.      Hasil pencarian akan ditampilkan dengan semua web yang mengandung kata Tikus tanpa adanya kata Kantor yang dianggap sebagai kata penggangu.
d. MENCARI FILE BERBAHASA INDONESIA DENGAN FORMAT TERTENTU
 Search engine Google mempunyai kemampuan untuk mencari informasi dengan menggunakan bahasa tertentu, misalnya bahasa Indonesia. Sehingga dokumen dalam halaman web semua menggunakan bahasa Indonesia.
File pada halaman web biasanya berformat HTML (.htm). Namun pada saat ini beberapa mesin pencari telah dilengkapi kemampuan untuk mencari file dengan format tertentu, misalnya file dengan format Adobe Acrobat (.pdf). file kompresi (.zip),  Ms. Word (.doc), Ms. Excel (.xls), Microsoft PowerPoint (.ppt), Rich text Format (.rtf), dan masih banyak lagi.
Bila kita akan melakukan pencarian data informasi dengan file yang menggunakan bahasa Indonesia dan dengan format file tertentu sesuai dengan keinginan kita, maka langkah yang harus kita lakukan adalah sabagai berikut :
1.      Tampilkan homepage Google lalu klik teks link Pencarian Khusus.
2.      Pada kotak teks Mengandung semua kata dari, ketikkan kata kunci pencarian, Misalnya kita akan menggunakan kata kunci pencarian David Beckham.
3.      Pada kotak drop-down Bahasa, klik dan pilihlah bahasa Indonesia.
4.      Jika ingin membatasi waktu tentang informasi yang akan kita dapatkan, maka pada kotak drop-down Tanggal pilihlah waktu yang sesuai dengan kebutuhan kita, misalnya informasi pada 6 bulan terakhir.
5.      Pada kotak drop-down Jenis Berkas, pilih format file yang dicari. Misalnya file dengan format Microsoft Word, maka kita pilih isian Microsoft Word (.doc)
6.      Klik tombol Telusuri dengan Google atau tekan tombol Enter pada keyboard untuk memulai pencarian.
7.      Mesin pencari Google akan menampilakan informasi data yang berhubungan dengan David Beckham yang menggunakan bahasa Indonesia dan format file Microsoft Word (.doc).
Prosedur Pengiriman Melalui E-Mail
Cara pengiriman dokumen
Dalam bisnis atau pekerjaan dikantor tentu banyak yang sudah memanfaatkan internet sebagai transaksi, baik itu berkas penting, dokument, laporan, atau design proyek anda.
email disebut juga sebagai surat elektronik yang dapat mengirimkan berkas dalam bentuk soft copy, mudah dan terbilang cukup aman.

tidak semua pengguna komputer bisa memanfaatkan internet, masih sangat banyak diantara mereka yang belum mengenal email bahkan internet. mengapa? karena aktifitas/ bidang keahlian yang dimiliki tidak berhubungan dengan komputer. bagai mana anda bisa 
mengirim dokumen melalui email jika anda belum pernah melakukannya, namun sekarang anda akan dengan mudah melakukannya karena pada artikel ini memberikan kemudahan bagaimana cara mengirim dokumen melalui email.

Pertama yang harus dilakukan yaitu sudah mempunyai email dari 
yahoo.com atau juga dari gmail yaitu mail.google.com , lakukan registrasi dan isikan data data yang sesuai, namun jika anda sudah memiliki email silahkan login pada email anda.

Pada gambar 1 merupakan  
cara mengirim dokumen melalui email pada yahoo  perhatikan gambar dan ikuti langkah mengirimkan documen berikut:

  1. klik menu "Tulis Pesan" dan nanti akan muncul form seperti pada gambar
  2. KEPADA : isi dengan alamat email yang dituju misal: mrphoojar@gmail.com
  3. CC : isi alamat email tembusan dan hanya di isi jika merupakan pengiriman yang terdapat tembusan dapat di isi lebih dari satu dengan menambah tanda koma(,) sebagai pemisah misal: bos@yahoo.co.id, sekertaris@yahoo.co.id .kosongkan jika tidak ada tembusan yang dituju.
  4. JUDUL: judul surat anda misal : Berkas pengiriman barang (terlampir)
  5. Lampiran : lihat menu lamiran, menu tersebut berfungsi untuk upload atau mengirimkan berkas yang berbentu file seperti DOC, DOCX, ZIP, JPG, PDF dll dan ukuran file yang akan dikim usahakan jangan terlalu besar kisaran 1mb - 10mb.
  6.  isikan salam,deskripsi atau kalimat surat pada kolom form yang paling lebar.
  7. Klik menu "kirim" yang terdapat tepat diatas form untuk proses pengiriman
  8. selesai
Sangat mudah bukan? dan cara tersebut juga sama jika anda menggunakan email dari google/gmail, hanya terdapat penamaan menu saja yang berbeda, berikut ini adalah cara mengirim dokumen melalui email pada gmail  perhatikan gambar dan ikuti langkah mengirimkan documen berikut:
  1. klik menu "Tulis" pada lajur sebelah kiri dan nanti akan muncul form seperti pada gambar
  2. KEPADA : isi dengan alamat email yang dituju misal: mrphoojar@gmail.com
  3. Tamabah cc : isi alamat email tembusan dan hanya di isi jika merupakan pengiriman yang terdapat tembusan dapat di isi lebih dari satu dengan menambah tanda koma(,) sebagai pemisah misal: bos@yahoo.co.id, sekertaris@yahoo.co.id .kosongkan jika tidak ada tembusan yang dituju.
  4. PERIHAL: judul surat anda misal : Berkas pengiriman barang (terlampir)
  5. Lampirkan file : lihat menu lamiran, menu tersebut berfungsi untuk upload atau mengirimkan berkas yang berbentu file seperti DOC, DOCX, ZIP, JPG, PDF dll dan ukuran file yang akan dikim usahakan jangan terlalu besar kisaran 1mb - 10mb.
  6.  isikan salam,deskripsi atau kalimat surat pada kolom form yang paling lebar.
  7. Klik menu "kirim" yang terdapat tepat diatas form untuk proses pengiriman
  8. selesai



Cara mengirimkan dokumen Word sebagai pesan email secara langsung dari Word

PENTING: Artikel ini diterjemahkan menggunakan perangkat lunak mesin penerjemah Microsoft dan bukan oleh seorang penerjemah. Microsoft menawarkan artikel yang diterjemahkan oleh seorang penerjemah maupun artikel yang diterjemahkan menggunakan mesin sehingga Anda akan memiliki akses ke seluruh artikel baru yang diterbitkan di Pangkalan Pengetahuan (Knowledge Base) dalam bahasa yang Anda gunakan. Namun, artikel yang diterjemahkan menggunakan mesin tidak selalu sempurna. Artikel tersebut mungkin memiliki kesalahan kosa kata, sintaksis, atau tata bahasa, hampir sama seperti orang asing yang berbicara dalam bahasa Anda. Microsoft tidak bertanggung jawab terhadap akurasi, kesalahan atau kerusakan yang disebabkan karena kesalahan penerjemahan konten atau penggunaannya oleh para pelanggan. Microsoft juga sering memperbarui perangkat lunak mesin penerjemah.
Ringkasan


Artikel ini menjelaskan cara mengirimkan dokumen sebagai pesan email secara langsung dari Microsoft Word.

Di Microsoft Word 2010 dan Microsoft Office Word 2007, Anda menggunakan fitur Kirim ke Penerima Surat untuk melakukannya. Di Microsoft Office Word 2003 dan Word 2002 sebagai bagian dari Microsoft Office XP, Anda menggunakan fitur Penerima surat untuk melakukannya.
Prosedur Pengiriman dan Penyimpanan Dokumen Online

Cara mengirimkan dokumen Word sebagai pesan email secara langsung dari Word
Di Word 2010 dan di Word 2007, Kirim ke fitur Penerima Surat ini tidak tersedia dalam Pita. Untuk menggunakan fitur ini, Anda harus menambahkan perintah ini ke Bilah Alat Akses Cepat (QAT). Untuk melakukannya, ikuti langkah-langkah berikut.
 
Word 2010
  1. Pada Menu File, klik Opsi
  2. Klik Bilah Alat Akses Cepat, dan kemudian klik Semua Perintah dalam perintah Pilih dari daftar.
  3. Dalam daftar yang muncul, klik Kirim ke Penerima E-mail, dan kemudian klik Tambah untuk menambahkan perintah ke Bilah Alat Akses Cepat.



Word 2007
  1. Klik tombol Microsoft Office , dan kemudian klik Opsi Word.
  1. Klik Kustomisasi, dan kemudian klik Semua Perintah dalam Pilih perintah dari daftar.
  2. Dalam daftar yang muncul, klik Kirim ke Penerima E-mail, dan kemudian klik Tambah untuk menambahkan perintah ke Bilah Alat Akses Cepat.

 Word 2003 dan Word 2002
Untuk mengirimkan dokumen secara langsung dari Word 2003 atau Word 2002 sebagai pesan email, ikuti langkah-langkah berikut:
  1. Pada File menu, arahkan ke Kirim ke, dan kemudian klik Penerima Surat mengirim dokumen sebagai badan pesan. Atau, arahkan ke Penerima Surat (sebagai lampiran) untuk mengirim dokumen sebagai lampiran pesan.

    Catatan Jika Kirim ke atau kirim tidak tersedia di menu berkas , Anda harus menginstal Microsoft Outlook, Microsoft Outlook Express atau pesan aplikasi pemrograman Interface (MAPI)-program email pihak ketiga yang sesuai.
  2. Jika ditampilkan kotak Pilih profil , pilih Profil Outlook Asali atau profil valid lain yang telah Anda buat, dan kemudian klik OK. Word menambahkan kop email ke dokumen.
  3. Ketik alamat email dari penerima di baris untuk , atau memilih alamat email dari Buku alamat.
  4. Ketik subjek pesan email di baris subjek .
  5. Klik mengirim salinan jika Anda ingin mengirim dokumen sebagai isi email. Atau, klik kirim jika Anda ingin mengirim dokumen sebagai lampiran.

Catatan Di Word 2010 dan di Word 2007, jika Anda mengklik mengirim ke penerima Surat secara tidak sengaja dan ingin membatalkan tindakan, klik mengirim ke penerima Surat lagi. Di Word 2003 dan Word 2002, jika Anda mengklik mengirim salinan secara tidak sengaja dan ingin membatalkan tindakan, klik mengirim salinan lagi.
 

Cara memecahkan masalah galat MAPI
Jika Anda menerima galat MAPI ketika Anda mengirim pesan email dari Word menggunakan Outlook, klik nomor artikel berikut ini untuk melihat artikel di Pangkalan Pengetahuan Microsoft:
291152 Anda menerima pesan galat "Word tidak bisa mengirim surat karena MAPI gagal" saat Anda mencoba untuk mengirimkan dokumen Word sebagai lampiran email di Word 2002
 
293431 Anda menerima pesan galat MAPI tidak ditentukan bila Anda mengirimkan lampiran dari Word
 
Jika Anda memiliki Outlook Express sebagai program email default Anda tetapi ada satu atau kedua perintah Kirim ke di Word, klik nomor artikel berikut ini untuk melihat artikel di Pangkalan Pengetahuan Microsoft:
290797 file, kirim ke, Penerima E-mail atau penerima Surat (sebagai lampiran) hilang di Outlook Express
 
Untuk informasi lebih lanjut tentang perbedaan antara Outlook dan Outlook Express, klik nomor artikel berikut ini untuk melihat artikel di Pangkalan Pengetahuan Microsoft:
 
257824 perbedaan antara Outlook dan Outlook Express
 



Cara menyimpan dokumen online

Menyimpan file dengan ukuran bergiga-giga tentu akan membebani Flashdisk / Hardisk pada komputer kita. Solusi atas masalah tersebut adalah menggunakan layanan penyimpanan online di internet atau sering disebut cloud storage.

Kabar baiknya, hampir seluruh situs penyedia penyimpanan file online yang ada di internet saat ini menggratiskan seluruh layanan cloud storage dan tidak tanggung-tanggung ruang (space) yang disediakan ada yang mencapai puluhan giga, bahkan sampai ada yang mencapai 25 GB.

Anda tentu penasaran bukan, apa dan bagaimana cara menyimpan file online di internet yang aman dan gratis ? Jika iya, maka Anda sedang membaca artikel yang tepat, karena di artikel akan saya berikan 3 cara menyimpan file online di internet menggunakan 3 situs penyimpanan online yang berbeda pula tentunya.


  • Dropbox
  • Google Drive
  • OneDrive

Selanjutnya mari kita bahas sercara rinci bagaimana cara upload / menyimpan file di ketiga situs diatas dan apa saja kelebihan dan kekurangannya.


CARA MENYIMPAN FILE ONLINE DI INTERNET DENGAN DROPBOX


Dropbox merupakan salah satu situs penyimpanan online yang bisa diintegrasikan langsung pada laptop / komputer dengan menggunakan software yang dinamakan Dropbox Client. Jadi, untuk menggunakan dan menyimpan file di Dropbox, hal pertama kali yang harus Anda lakukan adalah mendaftar / membuat akun di Dropbox lalu mendownload Software Dropbox Client dan selanjutnya tinggal Anda pilih file mana yang ingin diupload / disimpan di Dropbox.

Saat pertama kali menginstall dropbox, kita akan diberikan dua pilihan : Dropbox Standar dan Dropbox Business. Kedua jenis atau type dropbox tersebut memiliki kelebihan (keunggulan) dan kekurangan masing-masing.


  • Dropbox Standar : Gratis tapi ukuran penyimpanan (storage) yang diberikan kecil.
  • Dropbox Business : Ruang penyimpanan besar namun harus bayar per bulan.

Meskipun ruang penyimpanan untuk dropbox standar terbilang kecil (2GB), namun kita bisa mengupgradenya. Cara menggunakan dan mengupgrade dropox untuk mendapatkan storage yang lebih besar bisa Anda pelajari disini 
Panduan Dropbox.






CARA MENYIMPAN FILE ONLINE DI INTERNET DENGAN GOOGLE DRIVE



Sesuai namanya, Google Drive adalah layanan penyimpan file online di internet (cload storage) yang dikembangkan oleh Google. Jujur, saya sendiri sangat suka menggunakan Google Drive karena terintegrasi dengan Google Doc dan Google Chrome, jadi saya tidak perlu repot-repot upload file dari Google Doc ke Google Drive, karena file yang ada di Google Doc akan secara otomatis tersimpan di Google Drive.

Ruang penyimpanan file yang sangat besar (15 GB) juga menjadi alasan kedua kenapa saya memilih Google Drive sebagai situs penyimpanan file terbaik versi saya. Dan untuk Anda yang ingin mencoba menggunakan Google Drive untuk menyimpan file secara online di internet, berikut saya berikan tutorialnya.


  1. Kunjungi situs resmi Google Drive disini https://drive.google.com

Sebelumnya Anda harus memiliki email dari Google atau biasa kita sebut Gmail, jika belum punya silahkan buat dulu, tutorialnya bisa Anda baca secara gratis disini Cara Daftar Email Gmail. Jika sudah silahkan log in dengan akun Gmail Anda.
  1. Klik New > File Upload

Klik tombol New yang berada di pojok kanan atas, lalu pilih file upload dan selanjutnya pilih yang ingin Anda simpan secara online di internet. Perlu dicatat bahwa ukuran file maksimum yang diijinkan oleh Google adalah sebesar 10 GB.
  1. Klik Kanan > Share

Karena file yang kita upload secara defaultnya memiliki settingan privacy private, maka kita perlu mengubahnya ke umum, dengan cara klik kanan file yang tadi diupload, lalu pilih Share.
  1. Klik Advanced > Change > On Public Web

Lanjut, klik Advanced lalu klik Change maka akan muncul 3 pilihan privasi file tersebut, silahkan Anda ganti dari Private menjadi Public. Selanjutnya, klik Done untuk menyimpannya.

Selesai sudah, file sudah tersimpan secara online di internet dengan aman. Saya katakan aman, karena sejauh ini saya belum pernah mendegar server dari Google Drive mengalami error atau semacamnya.




CARA MENYIMPAN FILE ONLINE DI INTERNET DENGAN ONEDRIVE



OneDrive dulu bernama SkyDrive merupakan layanan penyimpanan file online di internet yang disediakan gratis oleh Microsoft. Terdapat fitur menarik pada OneDrive yaitu adanay Recycle Bin, jadi file yang sudah kita hapus masih bisa dipulihkan, namun tetap diberi batas waktu yaitu selama 3 hari setelah penghapusan file dilakukan.

Fitur menarik dari OneDrive yang lain adalah kita bisa mendownload sekaligus file yang sudah kita upload dengan catatan file tersebut tersimpan dalam 1 folder yang sama.

Untuk masalah storage atau ruang penyimpanan, OneDrive menyediakan layanan penyimpanan file sebesar 7GB dan bonus 3GB untuk Anda yang mengaktifkan sinkronisasi dengan aplikasi OneDrive Client versi Mobile (Android & iOS).

Jika Anda tertarik untuk menggunakan situs penimpanan file online di OneDrive, silahkan ikuti caranya dibawah ini untuk menggunakannya.


  1. Download software OneDrive Client di https://onedrive.live.com/about/en-us/download/
  2. Ada dua pilihan software (OneDrive dan OneDrive Business), pilih saja yang OneDrive.
  3. Download lalu Intall dan software OneDrive siap untuk digunakan.

Ukuran file OneDrive hanya 6.8 MB saja, jadi bisa dipastikan tidak akan memberatkan kinerja laptop / komputer Anda.

Kurang lebih begitulah kumpulan cara menyimpan file di internet secara gratis. Sebagian dari Anda mungkin akan bertanya 'apa sih manfaat dari menyimpan file di internet ?' jujur ada banyak sekali. Berikut saya berikan informasi mengenai beberapa manfaat menyimpan file di internet yang saya ketahui.


  • File bisa diakses dengan mudah dimana dan kapan saja.
  • File akan aman dari ancaman virus yang jamak menginfeksi komputer.
  • File bisa didownload oleh siapa saja tanpa terbatas ruang dan waktu.
  • Sebagai media backup file.






Pengelolaan Transaksi melalui Internet

Sistem Pembayaran E-Commerce (Payment Gateway)
Ketika membangun sebuah bisnis secara online atau e-commerce, Anda harus memperhatikan cara-cara yang digunakan dalam transaksi pembayaran nantinya. Tingginya tingkat persaingan dalam dunia e-commerce mengharuskan Anda menggunakan metode terbaik yang memudahkan pelanggan dalam melakukan transaksi pembayaran.
Banyaknya kegiatan e-commerce saat ini dapat memandu Anda dalam menentukan pilihan dalam perjalanan bisnis. Pikirkan mengenai cara agar pelanggan kembali membeli jasa atau produk Anda secara berulang kali. Bisa saja dengan memungkinkan pelanggan untuk membayar dengan cara yang sama seperti sebelumnya (tidak mengulang proses pembayaran dari awal) atau dengan menyediakan layanan PayPal.
Ada banyak sistem pembayaran e-commerce dengan fitur dan fungsi yang berbeda-beda. Beberapa pilihan sistem pembayaran yang paling populer saat ini yaitu PayPal, Stripe, Authorize.net, Intuit dan Worldpay.
Ketika Anda ingin melakukan pembayaran, pahamilah seperti apa cara pembayaran dan bagaimana hal itu akan sesuai dengan bisnis yang Anda jalankan.
1. Keuntungan Pembayaran Dengan Kartu Kredit Secara Online
  • Pelanggan bisa melakukan pembayaran dengan menggunakan kartu kredit
  • Persiapan pembayaran mudah dan cepat, pembayaran terjadi langsung saat penjualan
  • Pembayaran dengan menggunakan kartu kredit lebih aman dibandingkan dengan tunai
  • Transaksi debit maupun kredit berlangsung transparan
  • Anda bisa menerima pelanggan global dari manapun
Salah satu pembayaran dalam kegiatan e-commerce adalah menggunakan kartu kredit
2. Kepentingan E-Commerce
Jaringan internet memiliki dampak yang besar pada bisnis perdagangan dan cara pelanggan berbelanja. Buktinya saja, pembayaran secara online menghasilkan 10 persen PDB tahunan negara Inggris dengan terus bertumbuhnya kegiatan perdagangan online secara konsisten dari tahun ke tahun.
Ada tiga hal yang Anda perlukan dalam menerima pembayaran online :
  • Website e-commerce
  • Akun Penjualan
  • Sistem Pembayaran
Banyaknya manfaat yang bisa didapatkan melalui e-commerce
3. Website E-Commerce Anda
Pelajari kunci utama dari website e-commerce besar, seperti navigasi yang sederhana dan Call to Action yang jelas sebelum memulai rencana jangka panjang Anda.
Selain gambar dan teks yang diperlukan dalam website, keputusan mengenai penggunaan platform hosting dan fungsi pembayaran adalah hal yang penting karena akan berdampak pada rencana proyeksi pertumbuhan bisnis Anda.
Memilih web hosting mungkin terlihat merepotkan tapi semua itu tergantung dari jenis website yang Anda butuhkan :
1. Free Static
Ini adalah solusi hosting website yang paling efektif. Cepatnya proses loading halaman menandakan website siap untuk kegiatan e-commerce. Biasanya, hosting website Anda merupakan paket lengkap yang didapatkan dengan cara pra bayar dari seorang desainer website.
2. Open Source
Banyak paltform Open Source yang bisa digunakan secara gratis untuk mengembangkan website e-commerce. Mulai dari platform sederhana seperti WooCommerce yang merupakan bagian dari WordPress , sampai OpenCart, PrestaShop atau Drupal. Namun pilihan ini mengharuskan Anda mempekerjakan seorang web developer atau agensi jasa website. Mereka yang akan merancang dan mengurus perkembangan website Anda. Namun hal itu tak perlu dilakukan jika memang Anda mampu mengurus semua aspek kebutuhan website secara mandiri.
3. Custom Made
Sebuah website yang dirancang dengan cara dipesan secara khusus terlebih dahulu biasanya digunakan pada bisnis dengan skala besar. Website akan dipesan lebih dahulu dan dikembangkan oleh agensi website mulai dari awal. Hal ini berarti website Anda dibuat dengan persyaratan yang tepat dan sesuai dengan keinginan Anda. Tentunya website jenis ini akan membutuhkan dana dan waktu untuk pengembangan yang lebih.
4. Apa Yang Dimaksud Dengan Payment Gateway ?
Transaksi dalam e-commerce dengan Payment Gateway
Payment gateway adalah penyedia layanan aplikasi e-commerce yang mengotorisasi kartu kredit dan debit dalam pembayaran pada bisnis online. Payment gateway merupakan saluran yang aman antara website e-commerce dengan merchant bank Anda. Gerbang pembayaran ini akan melindungi rincian kartu kredit dan debit pelanggan serta memastikan keamanan informasi tersebut.
Cara kerja payment gateway :
  • Pelanggan ada pada website e-commerce Anda dan memutuskan untuk membeli suatu produk atau jasa
  • Informasi mengenai transaksi disampaikan pada koneksi sumber payment gateway
  • Payment Gateway lalu meneruskan informasi tersebut ke prosesor pembayaran bank Anda
  • Prosesor pembayaran meneruskan informasi transaksi ke asosiasi yang menjelaskan kartu yang digunakan adalah jenis Mastercard atau Visa
  • Selanjutnya bank terkait akan menerima permintaan ini dan mengirimkan balasan ke prosesor dengan kode khusus (di sini akan terlihat apakah transaksi tersebut berhasil atau gagal)
  • Prosesor pembayaran akan mengirimkan pesan itu ke payment gateway, kemudian akan diteruskan ke website Anda serta pemegang kartu
Ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan dari penggunaan payment gateway dibandingkan dengan metode lainnya, yakni :
  • Lebih cepat dan mudah daripada proses memeriksa pembayaran manual untuk kartu kredit
  • Lebih aman daripada pengolahan manual kartu kredit
  • Pelanggan tidak perlu membuka website Anda dan website pihak ketiga untuk melakukan transaksi
Berbagai Channel Pembayaran
Terdapat empat payment gateway yang paling populer di Indonesia :
FinPay
Finpay adalah salah satu produk anak perusahaan Telkom Indonesia yang merupakan platform pembayaran online. Menurut Daily Social, FinPay atau Finnet Payment Gateway diluncurkan pada 30 Mei 2012 di Jakarta.
Hingga saat ini, FinPay sudah bekerja sama dengan banyak bank di Indonesia serta sistem online payment gateway yang berhubungan dengan kartu kredit seperti VISA dan MasterCard. Karena merupakan bagian dari Telkom Indonesia, pembayaran melalui ATM dan internet banking akan muncul dalam tagihan telepon pelanggan Telkom.
Di samping telah bekerja sama dengan bank besar serta payment gateway kartu kredit, FinPay juga telah berkolaborasi dengan website e-commerce besar seperti LivingSocial, Plasa.com, AppsFoundry dan beberapa anak perusahaan Telkom Group, Telkomsel dan TelkomVision.
IPaymu
Ipaymu adalah metode pembayaran online yang berfungsi untuk memudahkan pengguna untuk bertransaksi menggunakan layanan Internet. Dengan Ipaymu, Anda dapat melakukan pembayaran untuk produk, belanja online, sumbangan, produk berlangganan, pengiriman uang, dan penarikan uang.
IPaymu memiliki alat yang diintegrasikan ke dalam lingkup e-commerce yang Anda butuhkan sebagai alat pembayaran online, kartu debit, kartu kredit, dan bahkan pengiriman serta penarikan uang.
Ipaymu menyediakan produk yang merupakan integrasi dari tiga bisnis terpisah menjadi satu perusahaan, yakni solusi bisnis e-commerce, payment gateways, dan layanan merchant. Misi dari iPaymu adalah untuk menyediakan solusi total bagi layanan merchant dan pengolahan pembayaran online.
Veritrans
Sebagai langkah awal, integrasikan online shop Anda dengan Veritrans untuk menerima berbagai channel pembayaran. Misalnya seperti kartu kredit dan debit, Mandiri Clickpay, CIMB Clicks, BCA Klikpay, XL Tunai, T-Cash, bank transfer dan pembayaran melalui minimarket.
Anda dapat berintegrasi ke Veritrans melalui VT-Web, VT-Direct, dan VT-Link, sehingga Anda dapat menyesuaikan dengan kebutuhan online shop Anda. Selain itu, VT-Direct juga memiliki fitur tambahan untuk metode pembayaran dengan kartu kredit, yaitu:
  • Pre-Authorization & Capture
  • Cicilan/Installment
  • BIN Promo
  • One Click
  • Two Clicks
  • Transaksi Point
VT-Direct juga menawarkan beberapa fitur untuk charge, antara lain:
  • Set Custom Field
  • Set Custom Expiration
Doku
Doku menyediakan jasa pemrosesan pembayaran online melalui aplikasi online. Platform ini mengaktifkan kegiatan e-commerce dari pedagang untuk menerima berbagai macam pilihan pembayaran online. Doku sudah terhubung langsung dengan jarisngan prosesor pembayaran besar untuk melayani klien mereka.
Selain itu, Doku juga meningkatkan kinerja mereka dengan melengkapi fitur manajemen resikok untuk mengatasi kemungkinan terjadinya kompleksitas dan risiko transaksi online. Sejak tahun 2007, Doku memiliki penilaian bagus dalam kegiatan merancang, mengintegrasikan dan mengoptimalkan sistem transaksi perdagangan untuk pedagang lokal dan internasional dalam berbagai industri.
Saat ini Doku sudah bekerja sama dengan lebih dari 800 platform bisnis di Indonesia termasuk Garuda Indonesia, AirAsia, Guvera, Unicef, WWF, Java Jazz Production, RajaKarcis, Mulia Hotel, dan Bank of South Pacific.
5. Apa Yang Dimaksud Dengan Merchant Account ?
Sebuah Merchant Account memungkinkan Anda untuk menerima pembayaran kartu melalui saluran yang berbeda, baik di toko fisik atau melalui situs e-commerce. Jenis Merchant Account Anda harus tergantung pada seperti apa Anda dalam menjalankan bisnis. Jika Anda beroperasi secara online maka harus memiliki akun e-commerce.
Biaya yang dibebankan, serta persiapan dan penjalanan Merchant Account bervariasi sesuai dengan bank yang digunakan. Pada awalnya mungkin Anda akan kesulitan untuk mendapatkan Merchant Account, namun jika website Anda sudah siap untuk melakukan pembayaran, maka seharusnya Anda tidak akan menemukan banyak hambatan.
6. Penipuan Online
Dalam menjalankan bisnis, baik itu secara online, offline atau keduanya, masalah keamanan harus menjadi perhatian utama Anda. Setiap pebisnis harus menghadapi resiko penipuan yang berujung pada penolakan pelanggan dalam menggunakan jasa atau membeli produk Anda. Pelanggan akan pergi jika mengetahui proses pembayaran dalam website atau bisnis Anda tidak aman.

Ada beragam tingkat perlindungan penipuan yang bisa Anda pilih. Ukuran bisnis Anda akan mempengaruhi seberapa besar tingkat perlindungan penipuan yang dibutuhkan. Banyak penyedia layanan pembayaran yang menyediakan jasanya termasuk alat perlindungan penipuan yang standar, namun banyak juga yang belum menyediakan alat tersebut.
Pada dasarnya, alat perlindungan yang Anda miliki harus memiliki tiga alat pelacakan ini :
  • Address Verification System (AVS). Disinilah rincian tagihan pelanggan diperiksa terhadap alamat kartu yang terdaftar
  • Card Security Code (CV2). Ketika pelanggan diminta untuk memasukkan tiga digit terakhir pada bagian belakang kartu debit atau kredit
  • 3D Secure. Password, dibuat oleh pengguna yang juga dapat mengotorisasi pembayaran.
PCI DSS
Jika Anda akan menyediakan pembayaran dengan menggunakan kartu secara online, maka Anda harus memperhatikan Payment Card Industry Data Security Standards (PCI DSS) atau Standar Keamanan Data Kartu Pembayaran. Seluruh bisnis kecil ataupun besar harus mematuhi hal ini untuk memastikan bahwa data pemegang kartu selalu dienkripsi dan dilindungi.
Enkripsi adalah istilah umum yang mengacu pada tindakan penyandian dat , dalam konteks ini sehingga data tersebut dapat ditransmisikan secara aman melalui Internet. Seperti yang diutarakan oleh Profesor Lawrence Lessig dari Stanford Law School, “Ini mungkin akan terdengar sangat berlebihan tapi kurang lebih seperti ini: teknologi enkripsi adalah terobosan teknologi yang paling penting selama seribu tahun terakhir.”
Karena PCI DSS bukan merupakan persyaratan hukum, maka cara terbaik dalam mematuhinya adalah dengan menyesuaikan pada level kepentingan sesuai dengan bisnis Anda. Jika Anda masih pemula maka Anda tidak harus memenuhi PCI DSS tingkat tinggi. Hal ini akan terus berkembang seiring bertumbuhnya bisnis Anda.
SSL
SSL, atau Secure Sockets Layer, adalah jenis teknologi keamanan yang digunakan untuk membangun link yang dienkripsi antara server dan klien, misalnya antara website dan browser. Data yang biasanya dikirim antara browser dan server website adalah data teks biasa yang tidak dilindungi dari penipu dan mudah diakses.
Teknologi SSL aman untuk mengirimkan informasi tersebut, termasuk nomor kartu kredit dan debit, login dan pasword, atau bahkan nomor jaminan sosial.
Fitur yang bisa Anda temukan pada SSL (tergantung biaya) :
  • Jaminan
  • Enkripsi bit
  • Kompatibilitas browser
  • Scanning malware
  • Segel verifikasi
  • Dukungan IDN

Transaksi Pada Toko Online
Toko online atau perdagangan elektronik, adalah kegiatan jual beli barang dan jasa atau transimisi dana atau data melalui jaringan elektronik, terutama internet. Dengan adanya perkembangan teknologi informasi dan software membuat kegiatan jual beli tradisional menjadi mungkin untuk dilakukan secara elektronik.
Berikut beberapa contoh dari praktek toko online :
  • Menerima pembayaran kartu kredit untuk transaksi penjualan online
  • Menghasilkan pendapatan dari iklan online
  • Pertukaran saham melalui broker online
  • Penyaluran informasi kepada perusahaan melalui intranet
  • Penyaluran manufaktur dan distribusi dengan partner melalui ekstranet
  • Melakukan penjualan produk digital melalui website
Praktek toko online dilakukan dengan menggunakan berbagai aplikasi, seperti email, katalog online dan shopping cart, EDI, File Transfer Protocol, dan layanan web.
Berikut beberapa contoh website ecommerce atau toko online :
Payment Gateway
Dalam menjalankan bisnis dengan menggunakan internet alias toko online, Anda harus memperhatikan cara-cara yang digunakan dalam transaksi pembayaran atau payment gateway. Ada banyak sekali sistem pembayaran dengan fitur dan fungsi yang berbeda. Beberapa pilihan yang populer saat ini adalah PayPal, Stripe, Authorize.net, Intuit dan Worldpay.
Pada dasarnya, payment gateway adalah layanan aplikasi toko online yang mengotorisasi kartu kredit dan debit dalam pembayaran pada bisnis online. Payment gateway adalah saluran yang aman antara toko online Anda dengan merchant bank Anda. Gerbang pembayaran ini akan melindungi rincian kartu kredit dan debit konsumen dan memastikan keamanan informasi tersebut.
Ini cara kerja payment gateway :
  • Konsumen website toko online Anda memutuskan untuk melakukan transaksi dengan membeli suatu produk atau jasa
  • Informasi mengenai transaksi disampaikan pada koneksi sumber payment gateway
  • Payment gateway meneruskan informasi tersebut ke prosesor pembayaran bank Anda
  • Prosesor pembayaran terkait meneruskan informasi transaksi ke asosiasi yang menjelaskan kartu yang digunakan adalah jenis Mastercard atau Visa
  • Selanjutnya bank terkait akan menerima permintaan ini dan mengirimkan balasan ke prosesor dengan kode khusus, disana akan terlihat apakah transaksi tersebut berhasil atau gagal
  • Prosesor pembayaran akan mengirimkan pesan itu ke payment gateway, kemudian akan diteruskan ke website Anda serta pemegang kartu
Berbagai payment gateway :
Finpay
Finpay adalah salah satu platform pembayaran online yang bekerja sama dengan banyak bank di Indonesia. Finpay juga berhubungan dengan kartu kredit seperti VISA dan MasterCard. Karena merupakan bagian dari Telkom Indonesia, pembayaran melalui ATM dan internet banking akan muncul dalam tagihan telepon konsumen Telkom.
IPaymu
Dengan Ipaymu, Anda dapat melakukan pembayaran untuk belanja online, sumbangan, produk berlangganan, pengiriman uang, dan penarikan uang.
Veritrans
Cobalah integrasikan toko online Anda dengan layanan Veritrans untuk menerima berbagai channel pembayaran. Misalnya seperti kartu kredit dan debit, Mandiri Clickpay, CIMB Clicks, BCA Klikpay, XL Tunai, T-Cash, bank transfer dan pembayaran melalui minimarket.
Doku
Doku menyediakan jasa pemrosesan pembayaran online melalui aplikasi online. Doku sudah terhubung langsung dengan jaringan prosesor pembayaran besar untuk melayani klien mereka.
Mengelola Keuangan Toko Online Anda
Seperti bisnis lain pada umumnya, toko online Anda juga memerlukan sistem keuangan agar Anda bisa memantau kinerja toko online Anda. Untuk itu, Anda harus menggunakan aplikasi keuangan.
Namun sayangnya, data yang disajikan dashboard (sistem) toko online biasanya tidak memiliki fitur selengkap aplikasi akuntansi. Dashboard toko online umumnya hanya menyajikan data penjualan, konsumen dan persediaan barang online. Sementara itu dashboard tidak mencatat data seperti hutang, persediaan barang, ketersediaan kas dan aset lainnya.
Karenanya, Anda masih perlu mengintegrasikan data dashboard tersebut ke dalam aplikasi keuangan. Hal ini perlu dilakukan agar Anda memiliki data offline yang sinkron dengan data toko online Anda.
Idealnya, aplikasi keuangan yang memenuhi standar seharusnya terintegrasi langsung dengan dashboard toko online. Artinya, data yang Anda miliki bisa langsung mengalir ke dalam aplikasi keuangan tersebut.
Tapi sayangnya, masih jarang ditemukan dashboard toko online yang memiliki fitur akuntasi selengkap yang dimiliki aplikasi akuntansi. Jika pun ada, tentu harganya tidak murah.
Biasanya, aplikasi seperti itu mengharuskan Anda untuk berlangganan dari waktu ke waktu (misalnya bulanan). Sebagai pemula yang ingin memulai bisnis toko online, Anda belum perlu mengeluarkan biaya yang terlalu besar. Selain itu, transaksi online yang dilakukan pengunjung toko online Anda belum mencapai volume yang mengharuskan Anda untuk menggunakan aplikasi tersebut.
Lalu bagaimana?
Anda masih bisa menggunakan beberapa alternatif aplikasi keuangan offline yang tidak mahal seperti Zahir, Gnucash, Grisbi dan Homebank.
Anda bisa mendownload data dashboard toko online Anda secara rutin dan memasukkan data tersebut ke dalam aplikasi keuangan. Hal ini bisa dilakukan baik dengan mengimpor langsung ke dalam aplikasi atau melakukan posting transaksi satu per satu, tergantung apakah aplikasi keuangan Anda memiliki fitur impor atau tidak.
Cara lain adalah dengan menggunakan Microsoft Excel atau Open Office. Tersedia banyak template Excel yang Anda bisa gunakan untuk mengelola data keuangan Anda. Template tersebut mungkin perlu dimodifikasi untuk memudahkan Anda secara rutin melakukan impor data yang Anda download dari dashboard toko online Anda.
Apapun alat yang Anda gunakan, sebaiknya Anda memiliki pengetahuan dasar akuntansi sehingga Anda bisa melakukan analisa kinerja toko online Anda. Tidaklah cukup jika Anda hanya sekedar melihat kinerja penjualan online. Anda juga harus melihat persediaan barang, hutang, ketersediaan kas, piutang, dan aset Anda.
Sumber :






Komentar

  1. LuckyClub | Slots, Live Casino, Blackjack, Roulette, Video
    LuckyClub is a leading online gaming and live casino website. Powered by Microgaming, you can enjoy luckyclub.live the games of the best online casino games.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian,Jenis,Tujuan dan Manfaat Rapat

Contoh Laporan Kegiatan Hari Kartini